Postingan

Menampilkan postingan dari 2019

Featured Post

FAKTOR KOMPRESIBILITAS NITROGEN DAN OKSIGEN

Gambar
        Mudah tidaknya suatu fluida dialirkan sangat tergantung pada viskositas dan densitas, namun di dalam menentukan seberapa besar laju alir gas tidak seperti halnya fluida cair yang secara fisik volumenya tidak dipengaruhi oleh suhu dan tekanan. Gas adalah fluida kompresibel, artinya kondisi suhu dan tekanannya mempengaruhi besarnya volume. Untuk menentukan besarnya volume yang sebenarnya harus mempertimbangkan faktor kompresibilitas (yaitu faktor pengali untuk mengoreksi volume gas). Besarnya faktor kompresibilitas sangat tergantung pada kondisi kritis dan kondisi sebenarnya, dalam hal ini suhu dan tekanan. Untuk gas tertentu seperti nitrogen dan oksigen yang telah diketahui kondisi kritisnya, maka berdasarkan kondisi suhu dan tekanan yang sebenarnya (kondisi operasi) faktor kompresibilitasnya dapat ditentukan secara mudah dengan menggunakan tabel di bawah ini Faktor Kompresibilitas Nitrogen  Faktor Kompresibilitas Oksigen

Algoritma PID pada DCS Honeywell Experion PK

Gambar
Proportional + Integral + Differential Control  yang lebih dikenal dengan  PID  merupakan jenis aksi kontrol (control action) yang banyak digunakan dalam process control (pengontrolan unit proses). Algoritma PID control dapat ditulis dalam bentuk persamaan berikut: Atau dalam bentuk laplace trasform (Bidang S) berikut: Algoritma ini disebut ideal PID.  Dalam prakteknya terdapat banyak sekali variannya. Salah satu contohnya adalah seperti yang ada di DCS Honeywell Experion PKS. Terdapat 5 jenis/varian PID control yang tersedia di DCS tersebut, yaitu (dalam bentuk laplace): Diskritisasi (merubah menjadi bentuk diskrit) kelima algoritma diatas dengan metoda backward difference [s = (1 – Z -1 )/Ts], diperoleh: Kelima algoritma diskrit ini lebih gampang dimengerti ketimbang persamaan laplace diatas. Perhitungannya cukup sederhana (hanya menggunakan operator “tambah”, “kurang”, “kali” dan “bagi”), jadi bisa dilakukan dengan menggunakan spreedsheet

Process Equipment Control kolom distilasi

Gambar
  Distillation Column Control – Pressure Control Kolom distilasi (distillation column) merupakan peralatan proses yang banyak digunakan dalam industri proses termasuk kilang minyak. Kolom distilasi digunakan untuk memisahkan suatu bahan yang mengandung dua atau lebih komponen bahan menjadi beberapa komponen berdasarkan perbedaan volatility (kemudahan menguap) dari masing-masing komponen bahan tersebut. Kolom distilasi merupakan serangkaian peralatan proses yang terdiri preheater, colum, condenser, accumulator, reboiler serta peralatan pendukungnya, dengan konfirmasi seperti pada gambat berikut ini. Kolom (column) atau sering disebut tower memiliki dua kegunaan; yang pertama untuk memisahkan feed (material yang masuk) menjadi dua porsi, yaitu vapor yang naik ke bagian atas (top/overhead) kolom dan porsi liquid yang turun ke bagian bawah (bottom) kolom; yang kedua adalah untuk menjaga campuran kedua fasa vapor dan liquid (yang mengalir secara counter